Tuesday, 29 August 2023 08:39

FEBI UIN GUS DUR TINGKATKAN KUALITAS MELALUI AUDIT MUTU INTERNAL

Written by

Kajen (28/8) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan menyelenggarakan kegiatan Audit Mutu Internal (AMI) yang berlangsung pada hari Senin, 28 Agustus 2023 di Meeting Room Lantai 3 FEBI. Kegiatan ini merupakan salah satu cara evaluasi yang dilakukan untuk memperoleh ruang peningkatan mutu pendidikan tinggi sehingga perlu dilakukan secara rutin. Lembaga Penjamin Mutu UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan menerjunkan lima (5) auditor diantaranya  Dr. M. Hasan Bisri, M.Ag., Dr. Tri Astutik, M.Ag. Juwita Rini, M.Pd., Dr. Karimatul Khsanah, M.S.I., dan M. Adin Setiawan, M.Psi.

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Dekan FEBI, Dr. Shinta Dewi Rismawati, S.H, M.H. Tujuan AMI ini adalah sebagai upaya untuk persiapan akreditasi program studi, sehingga nanti dalam penyusunan dokumen mutu termasuk borang akreditasi akan semakin mudah dan ringan. Selain itu juga mengucapkan terima kasih bahwa kegiatan AMI ini dapat dijadikan sebagai tempat untuk memberikan masukkan maupun saran terkait dengan kekurangan atau peningkatan yang perlu dilakukan baik di tingkat prodi maupun fakultas agar mendapatkan hasil yang baik sesuai dengan harapan. Ia pun berharap, kegiatan AMI dapat berjalan dengan lancar dan baik. Tak lupa, Ia juga menyampaikan terima kasih kepada tim dari prodi dan fakultas yang telah mempersiapkan dokumen yang diperlukan untuk AMI. Turut juga hadir dalam acara ini, Wakil Dekan I, Dr. Tamamudin, S.E., MM, Wakil Dekan II, Dr. AM. M. Khafidz, MS, Kepala Bagian TU Arif Rachman, S.Ag., dan Para Ketua Program Studi, Sekretaris Program Studi serta tenaga kependidikan di lingkungan FEBI.

Dalam kesempatan yang sama, Lead Auditor, Dr. M. Hasan Bisyri, M.Ag., mengatakan bahwa tim auditor ditunjuk oleh Lembaga Penjamin Mutu UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan untuk melakukan audit lapangan kepada FEBI UIN Gus Dur.

Adapun dari lima (5) auditor tersebut dibagi menjadi 4 bagian yakni bagian Fakultas sebanyak dua (2) auditor Dr. M. Hasan Bisyri, M.Ag dan Dr. Tri Astutik, M.Ag., Program Studi Ekonomi Syariah dengan auditor Dr. Karimatul Khasanah, Program studi Perbankan Syariah M. Adin Setiawan, M. Psi., dan yang terakhir Program Studi Akuntansi Syariah Juwita Rini. Semua auditor mempunyai rangkaian catatan yang akan diajukan kepada auditee dengan tujuan untuk menselaraskan dan mensinkronkan dokumen supaya untuk memudahkan dalam penyusunan dokumen mutu terutama dalam penyusunan borang.

Semua auditor mempunyai rangkaian catatan yang akan diajukan kepada auditee dengan tujuan untuk menselaraskan dan mensinkronkan dokumen supaya untuk memudahkan dalam penyusunan dokumen mutu terutama dalam penyusunan borang. Diantaranya tentang ketercapaian taret kinerja sebagai indikator mutu fakultas/program studi diukur menggunakan algoritma tertentu dengan membandingkan kesesuaian antara target yang ditetapkan. Kesesuaian tersebut juga harus didukung dengan data dan dokumen (dibuktikan dengan link penyimpanan dokumen).

Setelah rangkaian kegiatan AMI dengan tanya jawab, Lead Auditor menyerahkan catatan temuan baik program studi dan fakultas untuk perbaikan dalam penyusunan dokumen, sehingga akan terjadi kesesuaian untuk peningkatan mutu program studi dan fakultas yang akan datang.

Reporter          : Nuzulul

Editor              : Anik Maghfiroh

Last modified on Tuesday, 29 August 2023 09:44